Sisi Positif dan Negatif Pacaran Dengan Teman Sekantor

Kumpulkan sekelompok orang bersama-sama dalam sebuah proyek. Mereka akan saling membentuk ikatan seperti teman atau musuh, Tak sedikit pula yang kemudian berpacaran. Faktanya, survei pada tahun 2011 menemukan bahwa 39 persen karyawan mengaku mereka berpacaran dengan rekan kerja. Bahkan sekitar 30 persen dari mereka telah menikah dengan rekan kerja.

Sisi Positif dan Negatif Pacaran Dengan Teman Sekantor

Sisi Positif dan Negatif Pacaran Dengan Teman Sekantor


Talehart - Berpacaran dengan teman sekantor tentu memiliki sisi baik dan buruk. Jika kalian berencana berpacaran dengan teman sekantor, sebaiknya perhatikan beberapa poin, seperti dilansir oleh Care2 berikut ini.

  • Sisi Nositif
Sebagian besar waktu dalam sehari biasanya dihabiskan di tempat kerja. Survei mengungkap bahwa rata-rata seseorang menghabiskan 90.000 jam untuk bekerja selama hidup mereka. Selama hubungan romantis tak mengganggu pekerjaan, menjalin hubungan dengan rekan kerja bisa jadi langkah yang baik. Kalian bisa bertemu setiap hari dan menghabiskan waktu bersama di sela-sela kerja.

  • Sisi Negatif
Meski ada pasangan rekan kerja yang berhasil menikah, namun ada juga pasangan yang tak berhasil menjalin hubungan romantis dengan rekan kerja mereka. Ada banyak penyebab mulai dari rasa sakit, cemburu, pertengkaran di depan publik, pekerjaan yang justru menghalangi hubungan romantis, sampai saling jegal masalah pekerjaan.

Jika masalah terjadi, kalian tak akan bisa mengelak dengan mudah. Biasanya pertengkaran dengan pasangan yang ada di kantor akan menyebabkan suasana yang buruk dengan rekan kerja yang lain. Jadi sebaiknya pikirkan dulu risiko yang bisa terjadi ketika hubungan kalian tak berhasil.

  • Fakta Mengejutkan
Penelitian menemukan bahwa 15 persen wanita pernah tidur dengan atasan mereka, dan 37 persen berhasil naik jabatan karena hal itu. Tentunya hal ini bukan hal yang jarang terjadi. Faktanya atasan terkadang memiliki standar ganda ketika menilai karyawan di bawahnya, terutama jika salah satunya memiliki hubungan yang spesial dengannya.

0 komentar

Cancel Reply